Kalian Harus Tau Perbedaan Pondok Pesantren dan Boarding School

Foto Istimewa
Foto Istimewa

Islampers.com – Jakarta
Tahu nggak apa yang menjadi perbedaan pesantren dan boarding school ??

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, sebelumnya kita bahas dulu tentang persamaannya. Untuk persamaannya tentu saja sangat mudah dipahami yaitu pesantren dan boarding school merupakan sebuah lembaga pendidikan yang memberikan fasilitas asrama untuk para siswa / santrinya. Persamaan lainnya adalah bahwa santri yang belajar di Pesantren dan Boarding School sama-sama berasal dari berbagai daerah. Ada yang berasal dari lingkungan sekitar, ada juga dari berbagai penjuru daerah di dalam negeri maupun luar negeri.

Jika dilihat dari segi bahasa terdapat adanya kerancuan, karena jika dilihat atau diartikan dalam bahasa inggris, kata “pesantren” atau yang sering juga disebut dengan “pondok pesantren”, juga berarti “boarding school”.

Kalau begitu apa saja perbedaan keduanya ??

Perbedaan Pesantren dan Boarding School yang paling mendasar, adalah bahwa Pesantren merupakan tempat untuk membentuk manusia yang berakhlak. Dimana santri-santri tersebut bisa belajar tanpa adanya batas waktu. Selain itu, tidak ada pembatasan umur bagi santri yang belajar di pondok pesantren.

Sedangkan untuk Boarding School merupakan suatu tempat untuk para pelajar melakukan semua aktifitas seperti belajar, tinggal (tempat tinggal), serta aktifitas lain yang mendukung terlaksananya pendidikan, dengan batas waktu yang telah ditentukan, sehingga ada persyaratan umur bagi para siswa santrinya. Tempat belajar bagi para siswa biasanya mengambil tempat atau jadi satu atau bahkan memodifikasi sekolah formal. Oleh karena itu, boarding school disebut juga dengan sekolah berasrama.

Perbedaan Sekolah Berasrama (Boarding School) dengan Pesantren secara Lebih Detail

Untuk lebih detailnya berikut perbedaan pesatren dan boarding school atau sekolah berasrama yang ditinjau dari berbagai hal:

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Relevant